Ditengah Wabah Virus Corona, Sejumlah Harga Komoditi Bahan Pokok Naik

Daerah, Sibolga308 Dilihat

SIBOLGA NEWS – JAM 12.00 WIB

Ditengah wabah virus corona yang menjadi isu besar di Indonesia sehingga mengakibatkan sejumlah harga komoditi bahan pokok melonjak sepekan belakangan ini.

Lonjakan paling tinggi terjadi pada bawang putih. Berdasarkan dari hasil pantauan dilapangan rata – rata harga bawang putih yang di jual di Pasar Nauli Sibolga,  pada pekan ini mencapai Rp. 55 ribu per kilogram. Posisi tersebut naik Rp. 20 ribu jika dibandingkan awal pekan lalu.

Salah seorang pedagang bahan pokok di Pasar Sibolga Nauli Mawar mengungkapkan dalam sepekan ini dirinya menjual bawang putih dengan harga Rp. 55 ribu per kilogram, akibat beredarnya isu virus corona dari negara China sehingga membuat harga komoditi bahan pokok melambung naik.

“Terkait isu virus corana dari Negara China membuat harga bawang putih naik, karena kan bawang putih impornya dari sana semua,” katanya seraya menambahkan untuk sementara waktu impor dari China sudah tidak ada lagi,  Senin (10/02).

Dirinya juga menjelaskan bahwa ia menjual harga bawang putih beberapa pekan lalu dengan harga Rp. 30 sampai 35 ribu.

Saat ditanya mengenai persediaan stok bahan bawang putih dirinya simpan mawar menyebut dalam jangkau satu bulan kedepan nantinya ia masih memiliki stok bawang putih untuk dijual kepada masyarakat.

“Daya beli masyarakat terhadap bawang putih sebenarnya sepinya apalagi dikota Sibolga apalagi harganya sudah melonjak naik sekarang,” ucapnya. (riz)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *