Bupati Resmikan Pembangunan Gedung HKBP PO. Manduamas

Tapanuli Tengah843 Dilihat

TAPTENG NEWS – JAM 9.00 WIB

Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani secara resmi meletakkan batu pertama untuk pembangunan Gedung Serbaguna HKBP PO. Manduamas dan Pembangunan Gedung Catholic Center Keuskupan Sibolga Paroki Santo Yosef Pandan. Minggu (24/3).

Disamping itu, Preases HKBP Distrik IX  Pdt. Herkules Sihotang,M.Th dan Uskup Administrator K. Sibolga MGR. Anicetus Bongsu Sinaga mengucapkan terimakasih dan rasa bangga kepada Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani.

Dalam pembangunan Gedung Serbaguna dan Catholic Center tersebut menelan biaya sebesar 1 Milyar. Diketahui adapun biaya itu dibagi dua dalam pembangunan tersebut.

Sebelumnya pantauan dilokasi, masyarakat sangat antusias menunggu kedatangan Bupati Tapanuli Tengah beserta rombongan, terlihat juga umat Muslim ikut serta menghadiri acara pelelatakan batu pertama pembangunan gedung serbaguna HKBP PO. Manduamas dan Pembangunan Gedung Catholic Center Sibolga.

Bupati Tapanuli Tengah Bakhtiar Ahmad Sibarani menyampaikan hari ini kami telah buktikan akan membangunan Gedung Serbaguna HKBP PO. Manduamas dan Gedung Catholic Center Sibolga untuk kepentingan masyarakat

“Kami memberikan bantuan sebesar 1 Milyar Rupiah terbagi 2 pembangunan Gedung Serbaguna HKBP PO. Manduamas 500 Juta Rupiah dan Gedung Catholic Center 500 Juta Rupiah,” kata Bupati.

Bakhtiar juga menambahkan, dirinya tidak menampik bahwa jabatannya sekarang sebagai Bupati Tapanuli Tengah adalah dari rakyat.

“Kami menjadi Bupati dan Wakil Bupati karena rakyat, kami akan melayani rakyat untuk kepentingan rakyat di Kabupaten Tapanuli Tengah. Agama jangan menjadi pembatas untuk kita bersaudara di Tapanuli Tengah dan jangan pernah kita terpecah belah hanya gara – gara beda pilihan jadikanlah Kabupaten Tapanuli Tengah ini aman dan tentram serta saya sangat bangga ternyata disini juga hadir Umat Islam untuk hadiri acara ini,” ungkapnya. (bs)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *