Waduh, Ada Kotoran di Dalam Air Mineral Kemasan

Daerah, Sibolga1201 Dilihat

SIBOLGA NEWS – JAM 16.31 WIB

Air minum mineral merek ARSI dalam kemasan cup plastik ditemukan benda seperti lumut. Padahal, masa kedaluarsa air minuman tersebut berlaku hingga 30 April 2020

Henri Simatupang (33) yang pertama menemukan mengungkapkan, kemasan itu ditemukan saat dirinya mengambil 5 gelas air minum dalam sebuah kotak. Saat hendak meminumnya terlihat seperti ada melayang – layang didalam kemasan air minuman tersebut

“Tiba – tiba saya kaget begitu melihat ada benda aneh seperti lumut di dalam satu cup ARSI, padahal, segel dan cup plastiknya masih utuh. Saya langsung batalkan untuk meminumnya, karena saya khawatir kalau diminum nanti bisa keracunan,” ucapnya kepada Tapanuli News 24 Jam, Minggu (12/5)

Ia membeli air mineral dalam kemasan itu di salah satu toko di Jalan Imam Bonjol. Sebagian sudah diminum, namun masih ada yang tersisa.

Dari yang tersisa tersebut ternyata terdapat benda mencurigakan melayang – layang di dalamnya.

“Sebagai orang awam, saya melihat ada kejanggalan karena di dalam air bercampur dengan benda mencurigakan menyerupai lumut,” ujarnya.

Kabiro Tapanuli News 24 Jam ini mengaku tidak tahu dampak meminum air yang tercampur kotoran itu. Sebab, ia belum pernah mengalaminya sebelumnya.

“Selama ini kami belum pernah menjumpai air mineral dalam kemasan bercampur kotoran. Kalau sudah terlanjur dikonsumsi apa tidak berbahaya,” keluhnya.

Air mineral dalam kemasan ARSI adalah buatan CV Graha Mineral Sibolga yang memiliki kantor pusat di Jalan SM Raja, Pancuran Gerobak, Kecamatan Sibolga Kota, Kota Sibolga

Hinga berita ini diterbitkan, pihak manajemen perusahaan air minum ARSI belum bisa dikonfirmasi. (ben)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *