BIN Kembali Laksanakan Vaksinasi di Dua SD di Kota Sibolga

Daerah, Sibolga, Sumut318 Dilihat

SIBOLGA NEWS  – JAM 10.00 WIB

Badan Intelijen Negara (BIN) kembali melaksanakan vaksinasi bagi pelajar Sekolah Dasar (SD) di kota Sibolga.

Vaksinasi yang bertemakan “Indonesia Sehat Indonesia Hebat” ini dilaksanakan BIN di SDN 081239, Jalan SM Raja, Kelurahan Pancuran Dewa, Kecamatan Sibolga Sambas, Kota Sibolga, dan SDN 084081 Jalan Eben Ezer Sigalingging, Kelurahan Aek Parombunan, Kecamatan Sibolga Selatan, pada Rabu (5/1/2022).

Koordinator pelaksana kegiatan vaksinasi BIN Sumatera Utara, dan Dinas Kesehatan Kota Sibolga, memilih SDN 081239 dan SDN 084081 untuk memaksimalkan kegiatan vaksinasi bagi anak usia 6 – 12 Tahun.

Kepala Sekolah SDN 084081 Sibolga, Lambok Hotmatua Samosir, S.Pd menyampaikan terimakasih kepada BIN yang telah memberikan bantuan kepada anak – anak bangsa khususnya para pelajar yang di Kota Sibolga.

“Terimakasih kepada BIN yang telah memberikan bantuan kepada anak-anak bangsa para pelajar khususnya di Kota Sibolga dengan melakukan vaksinisasi kepada siswa/siswi SDN 084081 Sibolga,” ucapnya.

Kegiatan vaksinasi di kedua sekolah berjalan lancar dan tetap mengedepankan protokol kesehatan (Prokes) yang ketat. (fer)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *