Dijalan Lintas Sirandorung, Mobil Pengangkut Ikan dari Aceh Terbalik

Daerah, Tapanuli Tengah1410 Dilihat

TAPTENG NEWS – JAM 07.00 WIB

Mobil box bernomor polisi BL 8614 C, terbalik di jalan lintas Sirandorung, tepatnya di Dusun Sitare-tare, Desa Sigodung, Kecamatan Sirandorung, Kabupaten Tapanuli Tengah (Tapteng), Sabtu pagi (2/11) sekitar jam 07.00 Wib.

Sopirnya, Andi (60) didampingi Zulmaidi (35) sebagai kernet, kepada wartawan di lokasi mengatakan, mereka membawa ikan sekitar 5 ton dari Aceh Singkil tujuan Kota Sibolga.

Menurut Andi, kecelakaan itu terjadi ketika as tarik roda mobil yang ia kemudikan rusak atau patah as di jalan menanjak. “Saya kehilangan kendali. Mobil mundur dan terbalik,” kata Andi.

Tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. “Kami selamat. Kami menggunakan sabuk pengaman, kalau gak mungkin kami celaka,” ucapnya.

Dia menyebut, telah berkomunikasi dengan temannya di Kota Sibolga agar datang menjemput ikan.

“Kami sudah berkomunikasi dengan teman di Kota Sibolga, agar datang membawa mobil untuk evakuasi muatan ikan ini sehingga tidak busuk,” jelasnya.

Sementara itu, Brigader Heri Wahyudi selaku pihak kepolisian Lalu Lintas dari Polsek Manduamas ketika ditemui di TKP menjelaskan, mobil box pengangkut ikan terbalik di jalan Dusun Sitare-tare, Desa Sigodung, Sirandorung, sekitar jam 07.00 Wib.

“Namun atas kejadian tersebut tidak ada korban jiwa, sopir dan kernetnya selamat, hanya saja kerusakan kenderaan box tersebut cukup parah,” pungkasnya. (riz)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *