8 Orang Terkonfirmasi Covid, Kantor DPRD Lockdown

Daerah, Sibolga589 Dilihat

SIBOLGA NEWS – JAM 14.00 WIB

Menyusul bertambahnya jumlah anggota DPRD Kota Sibolga terkonfirmasi Covid-19, masa lockdown gedung perwakilan rakyat di kota berjuluk “Negeri Berbilang Kaum” inipun diperpanjang.

Koordinator hubungan masyarakat (Humas) Gugus Tugas Kota Sibolga, Binner Lumban Gaol menyatakan, tercatat ada delapan kasus terkonfirmasi pada klaster di gedung Dewan tersebut.

Empat di antaranya anggota DPRD berinisial HS, Y, HSS, dan RSM.

Selain itu, Sekretaris Dewan inisial RP juga ikut terpapar. Bersama tiga staffnya inisial MCZ, KMS, dan HGLM. Dan, saat ini kedelapan pasien tengah menjalani masa isolasi mandiri.

“Totalnya, ada delapan orang sekarang yang psitif Covid di DPRD Sibolga,” ungkap Binner, Selasa  (29/9).

Terkait hal ini, Wakil Ketua DPRD Sibolga, Jamil Zeb Tumori mengatakan, untuk sementara seluruh anggota Dewan memilih Work From Home (WFH) atau berkerja dari rumah.

“Walupun lagi lockdown, bukan berarti tugas kami sebagai anggota DPRD tidak berjalan,” sebut Jamil melalui telepon seluler. (suk)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *